Usai Lihat Chat, Oknum ASN di Pemprov Riau Pukul Kepala Dan Dada Karyawannya 

Ilustrasi penganiayaan | Foto : Istimewa/Riaubisa

Riaubisa.com, Pekanbaru - Seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) berdinas di Pemprov Riau inisial HM, dilaporkan ke Polsek Limapuluh atas dugaan penganiayaan terhadap karyawannya.

Terduga pelaku ini informasinya merupakan mantan anak Ketua DPRD Riau, Johar Firdaus dan berstatus alumni IPDN.

Menurut kronologis yang dirangkum Riaubisa.com, sebelum kejadian korban berinisial JP (25) awalnya dipanggil terlapor ke ruangannya di Jalan MH Thamrin, Kecamatan Sail, Pekanbaru.

Setelah berada di ruangan HM, yang juga merupakan klinik kecantikan itu, terlapor langsung memeriksa handphone korban.

Usai melihat-lihat, HM langsung mendekati korban memukul kepala bagian kanan, dada serta menendang kaki korban.

Tak senang diperlakukan semena-mena, korban memutuskan menempuh jalur hukum melaporkan ke Polsek Limapuluh.

Namun, hingga saat ini, dugaan penganiayaan yang terjadi pada Rabu (23/2/2022) sore sekitar pukul 15.30 WIB itu belum diproses.

 

Kapolsek Limapuluh, Kompol Dany Andhika Karya Gita, mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap laporan korban.

Dany mengatakan, sudah ada tiga saksi yang dimintai keterangannya, pada Jumat (4/3/2022) kemarin.

“Masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi,” kata Dany, Selasa (8/3/2022).

Selain mendalami keterangan saksi-saksi, pihaknya juga sedang menunggu hasil visum dari RS Bhayangkara Polda Riau.

“Hasil visum belum keluar sehingga statusnya laporan belum ditingkatkan ke penyidikan,” ujar Dany.

Dany berjanji akan transparan dalam penanganan kasus ini dan menjalankan proses hukum.

“Kami sudah mengantongi bukti rekaman CCTV adanya penganiayaan yang diberikan korban,” ungkap Dany. (Hen)