Lansia & Warga Kurang Mampu Kecipratan Bansos Dari Kapolres Kuansing

Kapolres Kuansing, AKBP Rendra Oktha Dinata, didampingi tim dari jajaran Polsek, membagikan paket bantuan sosial berupa bahsn pokok kepada warga kurang mampu, Jumat (26/11/2021) di Desa Pangkalan Indarung, Kuansing | Ist

Riaubisa.com, Kuantan Singingi - Warga kurang mampu dan lanjut usia (lansia) mendapatkan bantuan sosial (bansos) di tengah wabah Covid-19. Pembagian bansos ini dilakukan di wilayah jajaran wilayah hukum Polres Kuansing.

Pembagian bansos ini diberikan secara langsung oleh Kapolres Kuansing, AKBP Rendra Oktha Dinata, didampingi tim dari jajaran Polsek, Jum'at (26/11/2021) di Desa Pangkalan Indarung.

"Ada 5 orang penerima mayoritas adalah lansia dan warga kurang mampu. Masing-masing atas nama Ato (72) profesi ibu rumah tangga, Medan (58) profesi petani, Jirim (58) profesi petani, Raima (72) profesi ibu rumah tangga dan Pia (78)  ibu rumah tangga," Kata Kabag Ops Polres Kuansing, Kompol Erde Dianto.

Selain Desa Indarung, pembagian juga dilakukan di wilayah Polsek Kuantan Mudik. Di wilayah ini dibagikan bahan sembako kepada 2 orang warga kurang mampu.

"Dua orang ini berprofesi sebagai ibu rumah tangga atas nama Suwarni warga desa seberang pantai dan Fatimah warga rantau sialang," sebut Erde.

Sementara itu, di Polsek Kuantan Hilir, disalurkan bansos kepada 3 orang warga Desa Teratak Jering Kuantan Hilir Seberang, atas nama Candra, Munir dan Tini.

"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu dan lansia di wilayah Kabupaten kuansing," ulasnya. (rdr)